Toyota Triple Amazing Riau - Produk-produk Toyota pada beberapa bulan mendatang terbukti menjadi salah satu perhatian menarik dan menjadi pilihan utama bagi para pengendara mobil didaerah Riau pada umumnya dan daerah Pekanbaru pada khususnya. Hal ini terbukti selain dari kenyamanan berkendara pagi pengendara dan penumpangnya, mobil ini juga memberikan suatu prestise dan nilai tambah bagi pemiliknya.
Toyota Triple Amazing Riau selalu memeberikan komitmen bagi pecintanya, selain dari desainnya yang menarik, toyota juga memberikan beberapa fasilitas dan keunggulan. Tujuan dari peluncuran 3 produk terbaru Toyota adalah membangun brand image dan awareness mobil Toyota Innova, Hi-Lux dan Fortuner sebagai kendaraan terbaik dimasing-masing kelasnya. Hal ini dibuktikan oleh Toyota dengan pengembangan-pengembangan yang lebih baik dan inovativ. Selain itu, Toyota juga ingin meningkatkan imagenya dimata para pengguna kendaraan sebagai produsen mobil yang peduli dengan kebutuhan pengguna kendaraan. Toyota juga memenangkan penjualan mobil sekelas Innova, hi-Lux dan Fortuner pada saat event berlangsung dan setelahnya.
Peluncuran ketiga produk terbaru dari Toyota ini diharapkan mampu membuat pengendara merasa puas dan terpenuhi atas apa yang diharapkannya sebagai pengendara kendaraan. Sebuah ivent peluncuran generasi bari toyota innova, Hi-Lux dan Fortuner yang dilaksanakan di Atrium Siak Mall SKA dengan kegiatan-kegiatan pendukung yang dirancang oleh para panitia pelaksana dirancang mampu mendekatkan pasar potensial serta membangun image inovasi untuk menciptakan kesempurnaan. Diantara keunggulan dari beberapa produk dari toyota yaitu;
Toyota Triple Amazing Riau - Rahasia Keunggulan Innova dari Kijang Kapsul
Sama-sama berkapasitas 2,0 liter, 4 silinder, dan segaris. Diameter dan langkah juga sama, yaitu 86 x 86 mm. Itulah kesamaan mesin bensin Innova, 1TR-FE dengan mesin Kijang RZ-E terakhir atau Kapsul.
Kendati fisik sama, kemampuan berbeda. Mesin 1TR-FE mampu menyemburkan tenaga 100 kW atau 136 PS @ 5.6000 rpm, sedangkan RZ-E 71kW @ 4.800 rpm. Begitu juga dengan torsi, masing-masing 182 @ 4.000 rpm dan 152/2.800 rpm.
Teknologi yang menjadi penggerak utamanya berbeda. Untuk meningkatkan kinerja dan keandalan, mesin Innova menggunakan teknologi DIS (distributorless ignition system) dan busi cerutu.
Pada sistem ini tidak ada lagi distributor. Satu busi menggunakan satu koil. Setiap koil langsung dilengkapi dengan igniter. Hasilnya, pengapian jadi lebih andal dan bisa menghasilkan pembakaran yang makin baik dan akurat.
Untuk memasok bensin, Toyota menggunakan nosel panjang 4 lubang. Tambahan lain adalah knock sensor yang membuat mesin bisa menyesuaikan diri dengan kualitas bahan bakar yang digunakannya.
Misalnya, karena perbandingan kompresi tinggi, 9,8 : 1, mesin ini akan lebih mantap bekerja dengan bensin beroktan lebih tinggi, misalnya 92 atau 95. Namun, bila kondisi darurat, bisa saja menggunakan bensin premium beroktan 88.Knocking sensor mengatur waktu pengapian sesuai dengan bensin yang digunakan sehingga gejala menembak atau knocking bisa dicegah.
Agar makin efisien, komponen yang bekerja secara mekanis diganti dengan sistem kelistrikan. Misalnya, untuk mengatur gas atau putaran mesin. Tidak lagi digunakan kabel besar yang menghubungkan pedal gas throttle body.
Sekarang digunakan kabel dan pedal gas berfungsi seperti potensio geser pada alat-alat elekronik, misalnya untuk mengatur volume radio atauamplifier. Sensor posisi throttle bodymenggunakan kontak langsung, sedangkan VVT-i bertujuan untuk membuat mesin bekerja lebih luwes.
Selain dari Toyota Innova, masih ada dua varian lagi produk dari Toyota yang memiliki keunggulan dan kelebihan, kedua varian tersebut yakni Fortuner Big Minor Change (BMC) akan tampil lebih menarik dibandingkan versi sebelumnya. Untuk varian ketiga adalah Hilux Minor Change (MC) yang akan hadir dengan meningkatkan ketepatan injeksi bahan bakar dalam segala kondisi mengemudi. Tampilannya juga akan semakin lebih menarik dengan interior yang dihadirkan akan memberikan kesan mewah. Peluncuran Toyota Triple Amazing Riau kali ini akan semakin memberikan kepuasaan bagi konsumen yang ada di wilayah Riau.
Results found at > Home > Mobil Terlaris Toyota Triple Amazing Riau
Subscribe to:
Post Comments
(Atom)
0 comments:
Post a Comment